DSI Kota Bina 50 Mualaf di Tengah Pandemi Covid-19

Minggu, 1 Oktober 2020, Dinas Syariat Islam (DSI) Kota Banda Aceh kembali melaksanakan kegiatan pembinaan mualaf berupa pengajian dan pembekalan aqidah di Balee Kantor DSI Kota Banda Aceh.

Pembinaan Mualaf kali ini diisi oleh ustadz Reza Daiyadi Setiawan yang juga salah satu da’i perkotaan Banda Aceh. Tema yang disampaikan oleh ustadz Daiyadi adalah tentang bacaan ayat Al-Qur’an dalam Shalat. Dalam kesempatan ini ustadz Reza juga memberikan contoh bacaan surat Al-Fatihan secara baik dan benar di hadapan para mualaf dan langsung diperaktekan oleh beberapa Mualaf.

Kegiatan Pembinaan mualaf berlangsung setiap minggu untuk mempermudah mualaf memahami secara bertahap tentang Islam. Para mualaf juga dibina tentang ahlak dan aqidah untuk meningkatkan pemahaman dalam pelaksanaan syariat Islam.

Sementara itu, Plt Kepala Dinas Syariat Islam Kota Banda Aceh Ustadz Ridwan, S.Ag, M. Pd, mengatakan “Meskipun saat ini sedang pandemi, bukan berarti aktifitas dakwah terus terhenti, terutama untuk memberikan pembinaan serta wawasan Islam kepada saudara-saudara kita yang baru menjadi mualaf, tentu sembari mengedukasi tetap memperhatikan dan menerapkan protokol kesehatan dengan sangat ketat”ujar Ustad Ridwan. (AH)