Wakil Walikota Banda Aceh Silaturrahmi dengan Peserta MTQ

Kafilah Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Kota Banda Aceh mendapatkan motivasi dan bimbingan saat menjalani TC Berjalan, Sabtu (10/7/2021).

Wakil Walikota Banda Aceh, Zainal Arifin atau yang akrab disapa Chek Zainal, saat memantau langsung jalannya Training Center (TC) Cabang Khattil Qur’an, Tahfidz Qur’an dan Fahmil Qur’an yang diadakan di Kantor Dinas Syariat Islam (DSI) Kota Banda Aceh.

Didampingi Plt. Kepala DSI Kota Banda Aceh, Ridwan,S.Ag,.M.Pd, hadir juga Kabid Dakwah Irwanda, S.Ag, kemudian PPTK MTQ Banda Aceh Elpijar,S.Ag.,M.Ag dan seluruh panitia pendamping pelatih.
Chek Zainal mengatakan TC tahap I ini berjalan dengan lancar meskipun diadakan ditengah pandemi yang tak kunjung mereda ini.

“Seperti yang telah saya sampaikan beberapa waktu lalu di rapat perkembangan MTQ Banda Aceh, Saya akan datang untuk bersilaturrahmi dan memotivasi anak-anak secara langsung”Ujar Chek Zainal.
Zainal juga berpesan kepada peserta dan panitia untuk terus semangat mengikuti pelatihan dan menjaga kesehatan, karena minggu depan kita akan memulai kembali TC berjalan tahap II.

Dihadapan para peserta, dia menegaskan bahwa Pemko Banda Aceh akan mendukung penuh serta memfasilitasi segala kebutuhan para peserta MTQ, menurutnya apa yang menjadi kebutuhan dan kendala, peserta dapat menyampaikan kepadanya.

Tak hanya itu, Selain memberi motivasi, Chek Zainal juga menguji secara langsung hafalan para peserta cabang Tahfidz Qur’an. Soal diberikan kepada peserta kemudian dijawab secara bergiliran satu persatu.

“Alhamdulillah, semua soal yang kita berikan mampu dijawab dengan lancar. semoga anak-anak kita dapat menjaga hafalannya di tc yang akan datang.” Tambahnya.

Chek Zainal juga berkali-kali berpesan kepada para peserta MTQ agar jangan riya’, sebelum tampil mintalah restu dari orangtua karna do’a orang tua adalah do’a yang paling mustajab. (AH)