
Banda Aceh – Program Safari Ramadan yang digelar oleh Pemerintah Kota (Pemko) Banda Aceh di bawah kepemimpinan Wali Kota Banda Aceh Illiza Sa’aduddin Djamal dan Wakil Wali Kota Afdhal Khalilullah resmi berakhir.
Rangkaian safari yang melibatkan seluruh Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) ini mencapai puncaknya di Masjid Al Falah Gampong Neusu Jaya pada Sabtu malam (22/3/2025)
Wakil Wali Kota Afdhal dan rombongan disambut hangat oleh masyarakat setempat sesaat sebelum melaksanakan shalat Isya tarawih dan witir bersama di Masjid Al Falah
Sebagaimana biasanya, usai salat Isya, wakil wali kota menyerahkan bantuan kemakmuran masjid sebesar Rp.15 juta serta sejumlah paket ramadan yang diserahkan langsung oleh Afdhal dan diterima pengurus masjid
Afdhal dalam sambutan mengatakan kegiatan ini tidak hanya merupakan momen melaksanakan ibadah tarawih dan witir bersama, tetapi juga kesempatan untuk mempererat silaturrahmi antara pemerintah dan warga.
“Semoga momen Safari Ramadhan kali ini bisa memperkuat ukhuwah antar warga dan juga sinergitas masyarakat dengan pemerintah, demi mewujudkan Banda Aceh Kota Kolaborasi,” kata Afdhal
Afdhal juga menyebutkan saat ini Pemerintah Kota terus senantiasa berupaya untuk memberikan perhatian khusus terhadap kelancaran distribusi air bersih kepada warga.
“Kami terus berupaya memastikan kenyamanan warga soal kebutuhan dan distribusi air bersih, jika adapun kendala di lapangan mohon segera komunikasikan dengan baik kepada pihak terkait dalam hal ini Perumdam Tirta Daroy,” ungkap Afdhal.
Safari Ramadan itu juga diisi tausiah yang disampaikan Ustaz Mizaj Iskandar sebelum pelaksanaan shalat Tarawih dan Witir. (AY)