
Pemerintah Kota Banda Aceh menjanjikan bonus puluhan juta rupiah kepada kafilah Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) kota banda Aceh yang mampu meraih juara pada MTQ Aceh ke XXXII di kabupaten Nagan Raya.
Hal demikian disampaikan Wakil Walikota Banda Aceh Zainal Arifin disela-sela melepas kontingen MTQ Aceh asal kota Banda Aceh di Balai kota Banda Aceh, Senin (17/08) sore.
Zainal Arifin merincikan selain untuk juara pertama akan diberikan bonus Rp. 25 juta, juara kedua sebesar Rp. 20 juta dan juara ketiga sebesar Rp. 15 juta. Zainal berharap bonus itu bisa memotivasi kafilah Banda Aceh sehingga Banda Aceh mampu merebut juara umum pada MTQ Aceh tahun 2015 ini.
“Bonus ini untuk memotivasi anak-anak kita agar semangat, selama ini kita lihat kalau dibidang olahraga selalu ada bonus, masak di MTQ nggak ada bonus, makanya Pemko Banda Aceh berinisitif memberikan bonus,”Ujar wakil Walikota Banda Aceh Zainal Arifin didampingi Sekda kota Banda Aceh Ir. Bahagia dan Kepala Dinas syariat Islam Mairul Hazami.
Zainal optimis pada MTQ Aceh ke XXXII kota Banda Aceh mampu meraih juara umum, mengingat semakin ketatnya aturan pada MTQ tahun ini.
Sementara itu kepala Dinas Syariat Islam Kota Banda Aceh Mairul Hazami menyebutkan kafilah Banda Aceh seluruhnya berjumlah 75 orang yang terdiri dari peserta 50 orang dan official 25 orang.
Mairul mengatakan pihaknya bertekat merebut kembali juara umum MTQ Aceh yang pernah sembilan kali diraih Banda Aceh,”Dengan aturan tahun ini harus putra-putri daerah setempat yang mewakili kabupaten/kota itu maka kami optimis Banda Aceh punya peluang besar meraih juara umum,”ujarnya.