Jelang Ramadhan 1436 H, Harga Sembako Dipastikan Stabil

37SembakoBanda Aceh – Harga sembilan bahan pokok (Sembako) di Kota Banda Aceh menjelang bulan puasa Ramadhan 1436 H, dipastikan stabil. Sementara harga sayur-mayur diprediksi akan mengalami sedikit kenaikan.

Hal tersebut mengemuka dalam rapat Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) Kota Banda Aceh, Rabu (10/6) kemarin yang dipimpin oleh Sekdako Banda Aceh Ir Bahagia Dipl SE di Ruang Rapat Sekda Gedung B Balai Kota.

“Informasi dari pihak Bulog, stok Beras selama bulan puasa cukup untuk warga Kota Banda Aceh, harganya pun dipastikan stabil. Sebelumnya kita juga sudah menyalurkan Raskin kepada warga yang membutuhkan,” kata Sekda Bahagia, Kamis (11/6/2015).
Untuk harga bahan Sembako lainnya juga dipastikan stabil.

Kenaikan harga diperkirakan hanya terjadi untuk komiditi sayur-mayur. “Untuk mengendalikan kenaikan harga, Disperindag Banda Aceh juga telah menggelar operasi pasar di sejumlah titik.”

“BI memang memprediksi akan terjadi sedikit inflasi karena faktor permintaan barang meningkat. Ditambah masa panen 2015 juga telah selesai. Sementara Pertamina juga telah menambah jumlah persediaan tabung gas ukuran 3kg dan 12 kg untuk wilayah Banda Aceh,” kata Sekda.

Rapat yang digelar dalam rangka pemantauan dan pengendalian harga kebutuhan pokok menjelang Ramadhan 1436 H tersebut, diikuti oleh seluruh perwakilan SKPD yang tergabung dalam TPID Banda Aceh. Hadir pula sejumlah perwakilan instansi vertikal seperti Bank Indonesia, Bulog, Pertamina dan Badan Pusat Statistik (BPS).