Intisari Safari Daiyah di Masjid As-Shadaqah Lamlagang (2/12)

Penceramah: Ustazah Ranian
Tema: jangan berputus asa dari mengharap Rahmat Allah
Sesungguhnya orang beriman adalah orang yang berharap Rahmat dari Allah
Biasanya jika kita mengharap ke manusia, biasanya akan kecewa. Biasanya pun mengharap hal yang bersifat material atau duniawi.
Manusia akan diuji dengan banyak hal seperti sakit, lapar, kemiskinan dll. Namun dengan keimanan, kita akan tetap teguh bertahan dan mengharapkan Rahmat Allah. Berputus asa dari Rahmat Allah itu haram hukumnya, apalagi sampai membunuh diri.
Musibah yang dialami oleh manusia bisa menghapus dosa dan mengangkat derajat kita. Maka dari itu jangan sampai berputus asa dari Rahmat Allah meskipun itu berat.
Orang yang berjihad di jalan Allah (menegakkan agama Allah) pastinya menemui banyak perjuangan dan pengorbanan, namun orang yg berjihad tetap teguh berjuang karena mengharapkan Rahmat dari Allah
Jihad bagi perempuan: mengandung, melahirkan, menyusui.
Serahkan semua persoalan kita kepada Allah, jika kita terus membebani pikiran dengan memikirkan semua masalah kita, tubuh dan jiwa kita akan lelah dan sakit. Bertawakal dapat membantu tubuh dan jiwa kita lebih “ringan” dan lebih sehat
Berikan tubuh kita hak, berupa hak istirahat, zikir (istighfar, kalimat tauhid, dan doa juga termasuk zikir)
Allah itu sesuai prasangka hambaNya, maka berprasangka lah yang baik-baik. Allah juga akan memberi sesuai apa yang diniatkan oleh hambaNya, maka niatkan segala yang kita lakukan untuk Allah.

Memandang wajah ibu
Membaca Al Qur’an

3 golongan manusia yg tidak ditanya Allah di hari kiamat
Nikmat di akhirat paling besar adalah bertemu dengan Allah.
-manusia yg sombong, karena sombong hanya milik Allah
– orang yang meragukan perintah Allah
– orang yang putus asa dari Rahmat Allah (bunuh diri)

Dosa besar adalah musyrik (menduakan Allah) dan berputus asa dari Rahmat Allah